Minggu, 07 Oktober 2012

WASPADA MODUS BARU PENIPUAN DI ATM !!!

Meski di kota saya belum pernah ada kejadian kasus penipuan di ATM namun ada baiknya kita terus berhati-hati. Seperti yang digambarkan oleh rekan Kaskus (hmm…. Saya kaskuser juga sih meski biasanya jadi Silent Reader aja…) dimana saat ini marak kembali teradi penipuan di ATM. Kali ini dengan cara yang lebih keren dan terbaru. Simak gambar berikuat : 
 
Kalo perbesar tulisannya, bunyinya ini :
  1. Pelaku #1 bertugas untuk mengganjal lubang kartu ATM dengan potongan lidi korek api.
  2. Korban yang terjebak, akan medapati kartu ATm tersangkut pada mesin ATM.
  3. Pelaku #2 berperan sebagai nasabah bank yang ikut mengantri. Ketika tahu korban panik, pelaku #2 akan menunjukkan nomor operator palsu yang tertempel di mesin ATM.
  4. Pelaku #3 bertugas sebagai satpam palsu. Tugas adalah, meyakinkan korban untuk menelpon operator Palsu (Pelaku #4).
  5. Pelaku #4, bertugas sebagai operator bank. Ketika di telepon, maka pelaku #4 akan meminta nomor rekening dan nomor PIN. Dengan alasan, untuk pemblokiran kartu. Kemudian korban di susurh ke bank untuk melapor.
  6. Pelaku #5 bertugas untuk mengawasi keadaan di sekitar ATM.
  7. Setelah korban pergi, pelaku #1 menarik kartu ATM korban dengan lilitan benang wol.
  8. Dan.... amblasss deh seluruh ATM kita…
Jadi sebelum terjadi dan menimpa kita semua,mari kita berhati-hati jangan sampai Gaji sebulan dan simpanan buat Nikah (bagi yang belum Nikah) amblas diambil Penipu.
Sumber artikel menarik ini saya copasbu (Copi Paste Plus Bumbu) dari Kaskus

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Modern Warfare 3