Senin, 09 April 2012

BESARNYA PENGARUH KEKUATAN PROMOSI DALAM BISNIS ONLINE (bag 2 dari 2 tulisan)

Setelah memperpendek alamat promosi sarana selanjutnya adalah mendaftarkan alamat promosi kita (bisa alamat yang sudah dipendekkan atau alamat panjang website replika bisnis anda) ke Situs-situs Pencari. Diantara situs tersebut antara lain Google. Altavista, dll. Situs-situs tersebut dapat kita cari di google.com.

Disamping itu, sarana selanjutnya yang dapat digunakan untuk mempromosikan bisnis Anda adalah membuat sebuah blog. Banyak situs yang menyediakan tempat/halaman untuk dapat membuat blog gratis. Contoh blog ini dengan alamat http://bale-info.blospot.com yang dibuat di blogger.com. selain blogger bisa juga dibuat di wordpress.com, detik.com dan berberapa situs local dan luarnegeri lainnya.

Sarana lain yang dapat digunakan dalam promosi adalah Banner. Banner dari bisnis atau blog kita. Banyak situs menyediakan tukar banner. Bagi yang ikut bisnis online biasanya disediakan banner oleh admin pengelola situs tersebut Banner- banner tersebut dapat kita pasang diblog atau iklan baris yang bila mana diklik banner tersebut akan mengarah langsung ke alamat promosi anda.
Contoh Banner yang biasa saya pasang diblog ini seperti dibawah ini :

Susu Kambing Higoat Pertama di Indonesia

Sarana lain yang juga bisa dibuat untuk promosi bisnis Anda adalah kartu nama. Yah meski agak terbilang manual dan pola jadul, kartu nama kadang kala sangat berperan meningkatkan kunjungan website Anda. Meski jujur metoda via kartu nama ini belum saya jalankan   

Saya yakin masih banyak sarana yang dapat kita gunakan agar bisnis online yang kita geluti makin cemerlang dan berhasil. Sebagai pemula saya masih harus belajar, jadi bila rekan-rekan yang mampir ke blog ini tau tips lain, jangan sungkan berbagi. Go Sukses Bisnis Online Indonesia.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Modern Warfare 3